Manfaat Minyak Zaitun
Apa itu minyak zaitun?
Minyak zaitun adalah minyak yang terbuat dari lemak buah zaitun. Minyak zaitun termasuk minyak yang kaya akan asam lemak tak jenuh tunggal. Minyak ini banyak digunakan di negara-negara Mediterania karena pohon zaitun (Olea europaea) melimpah di kawasan tersebut.
Minyak zaitun merupakan minyak multifungsi yang bisa digunakan sebagai bahan pangan dan bahan nonpangan. Pemanfaatan minyak zaitun sebagai bahan pangan sering digunakan sebagai minyak untuk memasak dam sebagai saus salad.
Selain itu minyak zaitun juga dijadikan sebagai obat dengan mengonsumsinya sebanyak satu gelas kecil. Pada pemanfaatan nonpangan, minyak zaitun digunakan dalam kosmetik, minyak pijat, bahan bakar lampu tradisional, dan peralatan kebersihan seperti sabun.
Daftar Manfaat Minyak Zaitun untuk Kesehatan
Minyak zaitun telah digunakan oleh banyak orang selama berabad-abad. Khasiat minyak zaitun telah dirasakan sejak dahulu baik untuk kesehatan, kecantikan, pengobatan, dan lainnya. Beberapa puluh tahun ini, banyak penelitian yang telah membuktikannya.
Berikut ini adalah beberapa manfaat minyak zaitun yang telah terbukti ilmiah:
1. Menjaga kesehatan jantung
Minyak zaitun yang kaya akan kandungan asam lemak tak jenuh tunggal tentunya merupakan minyak yang sehat untuk digunakan sebagai minyak untuk memasak dan sebagai saus salad.
Khasiat minyak zaitun bisa menjaga kesehatan jantung dan juga mencegah penyakit jantung. Ada sebuah penelitian yang menunjukkan bahwa penyakit jantung jarang terjadi di negara-negara sekitar kawasan Mediterania.
Penelitian tersebut didukung dengan penelitan selanjutnya yang membuktikan bahwa manfaat minyak zaitun bisa untuk mengurangi risiko penyakit jantung. Hal ini dikarenakan, minyak zaitun bisa melindungi lemak ‘jahat’ yaitu LDL dari oksidasi, meningkatkan fungsi lapisan pembuluh darah, dan mencegah penggumpalan darah.
2. Khasiat Minyak Zaitun untuk Mencegah stroke
Stroke adalah penyebab kematian kedua setelah penyakit jantung yang sering ditemukan di negara-negara maju. Stroke terjadi karena aliran darah ke otak mengalami gangguan baik karena pembekuan darah maupun adanay pendarahan.
Sebuah penelitian membuktikan bahwa ,manfaat minyak zaitun melalui kandungan asam lemak tak jenuh tunggal bisa menurunkan risiko stroke. Hal inilah yang membuat kejadian stroke jarang ditemui di negara-negara Mediterania.
3. Mengurangi risiko penyakit Diabetes Mellitus Tipe 2
Manfaat minyak zaitun bisa untuk mengurangi penyakit diabetes mellitus tipe 2. Kandungan yang ada di dalam minyak zaitun membuat tubuh terlindung dari penyakit Diabetes Mellitus tipe 2.
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa minyak zaitun bermanfaat untuk menjaga kadar gula darah dan sensitivitas kadar insulin. Pola diet Mediterania telah membantu orang-orang di kawasan tersebut memiliki risiko penyakit diabetes mellitus tipe 2 yang rendah.
4. Manfaat Minyak Zaitun untuk Melawan penyakit Alzheimer
Minyak zaitun memiliki manfaat untuk mencegah dan mengatasi penyakit alzheimer. Penyakit Alzheimer ini juga umum terjadi di dunia ini. Penyebab dari penyakit alzheimer adalah adanya penumpukan plak beta amiloid di dalam sel otak manusia.
Sebuah penelitian membuktikan bahwa minyak zaitun berkhasiat untuk menghilangkan plak-plak tersebut dari sel otak. Pola diet yang menggunakan minyak zaitun sebagai minyak utama bisa menurunkan risiko dan mengobati penyakit alzheimer.
5. Mengobati penyakit rheumatoid arthritis
Penyakit rheumatoid arthritis adalah sebuah penyakit autoimun yang memiliki gejala umum berupa nyeri sendi. Rheumatoid terjadi karena sistem kekebalan tubuh menyerang sel-sel normal tanpa kesengajaan.
Pemberian minyak zaitun per oral bisa mengurangi stres oksidatif pada penderita rheumatoid arthritis. Milikilah pola diet yang mengkombinasikan minyak zaitun dengan minyak ikan yang merupakan sumber asam lemak omega-3 yang bisa berfungsi sebagai antiinflamasi.
6. Sebagai antioksidan
Minyak zaitun memiliki kandungan antioksidan dalam jumlah tinggi. Manfaat minyak zaitun pun bisa sebagai antioksidan. Antioksidan memiliki segudang manfaat. Salah satu manfaat antioksidan adalah membantu mengobati penyakit serius.
Antioksidan juga bermanfaat untuk mengobati peradangan dan mencegah kolestrol teroksidasi di dalam darah. Antioksidan juga bermanfaat untuk melawan sel-sel kanker dan mengatasi efek polusi bagi tubuh.
7. Sebagai antiinflamasi
Selain sebagai antioksidan, minyak zaitun juga berfungsi sebagai antiinflamasi. Sifat antiinflamasi yang dimiliki minyak zaitun cukup kuat. Tubuh sangat memerlukan antiinflamasi ini karena peradangan kronis bisa memicu penyakit seperti penyakit kardiovaskular, diabetes, Alzheimer, arthritis, kanker, dan sindrom metabolik.
Manfaat minyak zaitun yang telah terbukti ilmiah adalah mengurangi peradangan tersebut. Sebuah penelitian membuktikan bahwa minyak zaitun extra virgin terbukti efektif dalam mengatasi inflamasi. Penelitian lain turut menunjukkan bahwa antioksidan pada minyak zaitun dapat menghambat terjadinya peradangan.
8. Sebagai antikanker
Selain sifat antioksidan dan antiinflamasi, minyak zaitun juga memiliki sifat antikanker. Ada senyawa di dalam minyak zaitun yang dapat membantu tubuh melawan sel kanker. Jadi, manfaat minyak zaitun juga bisa untuk mengatasi penyakit kanker.
Tidak ada komentar: