Artikel Pilihan

loading...
Breaking News
recent

Manfaat teknologi pendidikan

Manfaat Teknologi Komunikasi Dalam Dunia Pendidikan



1. Perpustakaan online

Perpustakaan online adalah perpustakaan yang terdapat di dunia maya. Dengan ini, kamu tidak usah repot-repot lagi untuk pergi ke perpustakaan yang mungkin jauh dari rumahmu. Kamu cukup mengaksesnya melalui smartphone. Bagi kamu yang berstatus sebagai mahasiswa, fitur ini mungkin salah satu yang kamu tunggu-tunggu. Karena dengan perpustakaan online ini, kamu bebas mencari buku yang kamu mau untuk mengerjakan skripsi ataupun makalahmu.

2. Diskusi online

Bagi kamu yang suka berfikir atau ingin mengeluarkan argumenmu, manfaat teknologi komunikasi yang ini tentunya sangat cocok sekali. Karena melalui diskusi online, kamu bisa dengan bebas sekali mengeluarkan unek-unekmu. Kamu dapat bertukar pengetahuan dan pendapat di sini. Kamu juga bisa bertemu dengan orang-orang yang lokasinya jauh darimu, misalnya saja dari luar daerah atau bahkan luar negeri. Tentunya informasi-informasi yang mereka bawa akan membuat pengetahuanmu menjadi semakin luas dan tajam.

3. Berbagai hasil penelitian

Dengan mengakses fitur yang disediakan dari manfaat teknologi komunikasi ini, kamu akan dimanjakan dengan hal-hal yang kamu belum ketahui sebelumnya. Kamu bisa melihat berbagai macam penelitian-penelitian yang ada di Indonesia bahkan di dunia. Dengan merujuk pada suatu penilitian yang valid, kita bisa menyimpulkan suatu permasalahan dengan pandangan yang lebih objektif.
sumber 
https://teknologi.id/insight/manfaat-teknologi-komunikasi-dalam-pendidikan-dan-kehidupan-sehari-hari/

Tidak ada komentar:

Gambar tema oleh fpm. Diberdayakan oleh Blogger.