Artikel Pilihan

loading...
Breaking News
recent

Teknologi Militer Indonesia

5 Teknologi Militer Canggih Asli Buatan Indonesia

  Indonesia merupakan salah satu negara dengan sistem persenjataan militer yang cukup disegani di dunia guys. Semua alat utama sistem persenjetaan (Alutsista) yang dipakai oleh tentara kita diketahui tak semuanya berasal dari luar negeri lho, tentara kita juga sebagian menggunakan senjata yang dibuat dalam negeri. Bahkan teknologi militer buatan Indonesia sudah dipercaya dan dipakai oleh beberapa Negara seperti Singapura, Filipina, Amerika Serikat, Rusia, Korea Selatan

1. Panser Anoa

Panser Anoa adalah kendaraan lapis baja buatan Indonesia yang sudah terkenal di dunia. Seperti diketahui bahwa Panser Anoa merupakan salah satu alutsista buatan Indonesia yang paling laris terjual. Selain dipakai untuk kebutuhan dalam negeri, Panser Anoa diketahui banyak dipesan oleh negara-negara tetangga seperti Malaysia dan Negara Oman. Kendaraan tempur ini juga sudah teruji dan sering digunakan pada misi perdamaian PBB.Smoke Warhead adalah produk militer asli buatan Indonesia yang dikabarkan mengungguli produk buatan Rusia dan Amerika Serikat. Smoke Warhead adalah kepala roket berdiameter 70 mm yang dipasangkan dengan roket pasangan pada pesawat Super Tucano. Smoke Warhead ini memberikan informasi kepada pilot mengenai posisi jatuh roket dengan mengeluarkan asap selama dua menit. Perusahaan pembuatnya mengaku telah memproduksi Smoke Warhead hingga ribuan dan telah mengekspor ke Negara Cile dan beberapa Negara lainnya.


3. Kapal Cepat Rudal 60

Kapal Cepat Rudal 60 atau disingkat KCR60 adalah alutsista buatan Indonesia yang patut diacungi jempol karena kecanggihan dan ketangguhannya. Kapal ini memiliki panjang 60 meter, lebar 8,1 meter, tinggi geladak 4,85 meter, dan berat total 460 ton, kapal ini mampu menampung kru sebanyak 55 orang. Nah meski kapal ini diklaim sangat efisien bahan bakar namun ia tetap mampu menghasilkan tenaga sesuai yang diharapkan. Selain itu KCR60 juga telah didesain tahan terhadap hentakan senjata sehingga saat menembakan senjata dari atas kapal posisi KCR60 akan tetap stabil. Kapal ini saat ini banyak digunakan oleh TNI Angkatan Laut untuk melindungi wilayah kelautan Indonesia dari serangan musuh.

4. Smart Eagle II

Smart Eagle II adalah pesawat tanpa awak buatan Indonesia yang pertama buatan PT. Aviator Teknologi Indonesia guna kepentingan Intelijen Indonesia. Pesawat canggih dengan mesin 2 tak berdiameter 150cc yang mampu terbang selama 6 jam ini pertama kali diuji coba di salah satu tempat di pantai selatan Jawa Barat. Hebatnya lagi pesawat ini dilengkapi color TV Camera dan mampu beroperasi pada malam hari menggunakan Therman Imaging alias TIS Camera untuk penginderaannya.

5. Pesawat CN-235 MPA

Pesawat CN-235 adalah pesawat jenis Maritime Patrol Aircraft (MPA) produksi PT. Dirgantara Indonesia yang menjadi salah satu alutsista paling diminati oleh negara lain. Pesawat asli buatan Indonesia ini dilengkapi dengan sistem peralatan militer yang canggih di antaranya adalah sistem penjejak panas, Magnetic anomaly detection system, radar warning receiver. Selain itu, pesawat ini juga memiliki peluru kendali atau rudal dan torpedo lainnya. Beberapa negara seperti Korea Selatan dan Senegal diketahui pernah membeli pesawat ini lo guys, dan saat ini TNI AL sendiri sudah menggunakan pesawat ini untuk berbagai keperluan dalam menjaga wilayah Indonesia.

Sumber:https://jalantikus.com

Tidak ada komentar:

Gambar tema oleh fpm. Diberdayakan oleh Blogger.